Teknik Kendaraan Ringan
- Jum'at, 02 Februari 2024
- Administrator
Jurusan Teknik Kendaraan Ringan Otomotif (TKRO) merupakan program keahlian yang berfokus pada perawatan, perbaikan, dan sistem kerja kendaraan ringan, baik berbahan bakar bensin maupun diesel.
Sebagai jurusan binaan Isuzu (Astra Group), program ini menerapkan pembelajaran berbasis industri dan Teaching Factory (TEFA), di mana siswa belajar langsung dengan standar dan sistem kerja bengkel profesional. Melalui kegiatan praktik, siswa dilatih mendiagnosa kerusakan, melakukan servis kendaraan, serta memahami teknologi otomotif modern sesuai perkembangan industri.
Keunggulan Jurusan TKR :
- Binaan langsung dari Isuzu (Astra Group) dengan dukungan pelatihan, kurikulum industri, dan sertifikasi kompetensi.
- Pembelajaran berbasis Teaching Factory (TEFA) yang mengintegrasikan teori dan praktik nyata di bengkel sekolah.
- Fasilitas praktik lengkap dengan peralatan otomotif modern.
- Instruktur kompeten dan bersertifikat industri.
- Kesempatan magang dan PKL di Astra Group serta perusahaan otomotif nasional.
Prospek Lulusan:
Lulusan Teknik Kendaraan Ringan Otomotif memiliki peluang karier sebagai:
- Teknisi otomotif di bengkel resmi atau perusahaan transportasi.
- Service advisor atau quality control industri otomotif.
- Wirausaha di bidang jasa servis dan perawatan kendaraan.
- Melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi di bidang teknik otomotif atau mesin.
Dengan dukungan Isuzu (Astra Group) dan penerapan pembelajaran Teaching Factory, Jurusan TKRO SMKS PGRI 2 Geneng berkomitmen mencetak lulusan yang profesional, disiplin, dan siap kerja di dunia otomotif modern.